Minggu, 17 Februari 2013

PEMETAAN TITIK KEMACETAN ARUS LALU LINTAS DI KOTA BEKASI DENGAN MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFI




LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

Telah disetujui untuk disidangkan dihadapan Tim Penguji Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Program Studi Pendidikan Geografi Universitas Islam “45” Bekasi.

             Pembimbing I                                                           Pembimbing II



           Amin, S.Pd., M.Si.                                            Sony Nugratama, S.Pd., M.Si.


                         Mengetahui :                                                                  Disahkan oleh :

            Dekan FKIP UNISMA Bekasi                                    Ketua Program Studi Pendidikan
                                                                                     Geografi FKIP UNISMA Bekasi

   
                                                                                                                                                                                                                                                  

         Zulkarnaen, S.Pd., M.Pd.                                  Sony Nugratama, S.Pd., M.Si.





LEMBAR PENGESAHAN PENGUJI

PEMETAAN TITIK KEMACETAN ARUS LALU LINTAS JALAN DI KOTA BEKASI DENGAN MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFI

Telah diuji dan disahkan oleh dewan pembimbing skripsi Program Studi Pendidikan Geografi Universitas Islam “45” Bekasi
                                     Hari       :
                                     Tanggal  :
Panitia Penguji
1.      Ketua       :   Dekan FKIP UNISMA Bekasi 
                             H. Zulkarnaen, S.Pd., M.Pd..                                 (................................. )
2.      Sekretaris :       Ketua Program Studi Pendidikan Geografi
                                  Sony Nugratama, S.Pd., M.Si.                           ( ...............................  )

3.      Penguji      :        1). Dr. Hermanto, Drs., MM                               ( ...............................  )

2). Yoga Candra Maulana, S.Pd                          ( ...............................  )

3). Drs. Sugiono, M.Pd                                        ( ...............................  )



 HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI
TUGAS AKHIR UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Sebagai sivitas akademik Universitas Islam “45” Bekasi, saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama               : Herman Permana
NPM               : 41182170080018
Program Studi : Pendidikan Geografi
Fakultas           : Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jenis karya       : Skripsi

Demi pengembangan ilmu pengetahuan, menyetujui untuk memberikan kepada Universitas Islam “45” Bekasi Hak Bebas Royalti Noneksklusif (Non-exclusive Royalti-Free Right) atas karya ilmiah saya yang berjudul : “Pemetaan Titik Kemacetan Arus Lalu Lintas Jalan Di Kota Bekasi Dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografi”.
Beserta perangkat yang ada (jika diperlukan) dengan Hak Bebas Royalti Noneksklusif ini Universitas Islam “45” Bekasi berhak menyimpan, mengalihmedia/formatkan, mengelola dalam bentuk pangkalan data (database), merawat, dan memublikasikan tugas akhir saya selama tetap mencantumkan saya sebagai penulis/pencipta dan sebagai pemilik Hak Cipta.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.
Dibuat di         : …………………..
Tanggal           : …………………..


Yang Menyatakan



(………………………)


LEMBAR PERNYATAAN

            Yang bertanda tangan di bawah ini :
            Nama               : Herman Permana
            NPM               : 41182170080018
            Jurusan            : IPS, Program Studi Geografi

Menyatakan bahwa skripsi ini dengan judul Pemetaan Titik Kemacetan Arus Lalu Lintas Jalan Di Kota Bekasi Dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografi.  beserta isinya adalah benar-benar karya sendiri, tidak ada bagian di dalamnya yang termasuk plagiat karya orang lain. Atas pernyataan ini saya menanggung resiko atau sanksi yang dijatuhkan kepada saya apabila di kemudian hari adanya pelanggaran terhadap etika keilmuan dalam karya saya ini, atau ada klaim dari pihak lain terhadap keaslian saya ini.

                                                                                           Bekasi,   September 2012



                                                                                                  Herman Permana










MOTO

Moto :

Bacalah dengan nama Tuhanmu yang menciptakan. Dia telah
menciptakan manusia dari segunmpal darah. Bacalah, dan
Tuhanmulah Yang Maha Pemurah. Yang mengajar dengan
Qalam. Dialah yang mengajar manusia segala yang belum
diketahui” (Q.S Al-‘Alaq 1-5)


Musuh yang paling berbahaya di atas dunia ini adalah
penakut dan bimbang. Teman yang paling setia, hanyalah keberanian dan keyakinan yang teguh


Orang-orang hebat di bidang apapun bukan baru bekerja karena mereka terinspirasi, namun mereka menjadi terinspirasi karena mereka lebih suka bekerja. Mereka tidak menyia-nyiakan waktu untuk menunggu inspirasi
(Ernest Newman)







                                                                       






PERSEMBAHAN

Karya ini aku persembahkan :
Untuk mamah,
yang telah mendidik dan senantiasa tiada hentinya menyayangiku.

Untuk bapak,
yang selalu membimbing dan memberikan dukungan baik moril ataupun materi terhadapku.

Untuk adik,
yang selalu memberikan inspirasi dan semangat kepadaku.

Untuk kake angkatku
yang selalu memberikan nasehat dan motivasi kepadaku
 
Untuk teman-teman,
yang selalu membantu dalam suka dan duka.

Untuk seseorang yang ku cintai (HEMA MALINI)
yang selalu menemani ku dan memberikan semangat kepada ku







ABSTRAK




Herman Permana. 41182170080018. Skripsi “Pemetaan Titik Kemacetan Arus Lalu Lintas Jalan Di Kota Bekasi Dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografi”. Program Studi Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam “45” Bekasi 2012.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lokasi tiik kemacetan arus lalulintas yang ada di Kota Bekasi bagian utara serta melakukan penghitungan volume kendaraan untuk mengetahui karakteristik kemacetan yang terjadi di Kota Bekasi, selanjutnya dijadikan suatu model pemetaan dengan menggunakan Sistem Informasi Geografi (SIG). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi lapangan dan studi dokumentasi. Adapun objek yang diteliti menggunakan  Cluster sampling (sampel area) maka dari ke lima belas titik kemacetan lalulintas jalan kota Bekasi diambil 5 (lima) lokasi kemacetan yaitu : Simpang Kranji, Simpang Galaksi, Simpang MM, Simpang Pekayon dan Simpang Tol Timur.
Berdasarkan hasil yang diperoleh peneliti yang ada di Kota Bekasi bagian utara terdapat 15 (lima belas) titik diantaranya: Persimpangan Bulak Kapal, Persimpangan Rawa Panjang, Persimpangan Tol Timur, Persimpangan Kranji Jl. Jend. A. Yani, Persimpangan Galaksi Jl KH Noer Ali, Persimpangan Rel KA. Jl. H. Agus Salim (Pasar Proyek), Persimpangan Metropolitan Mall, Persimpangan Pekayon Jl. Jend. A.Yani, Persimpangan Alexindo Jl. Jend. Sudirman, Persimpangan Stasiun KA Bulan-bulan Jl. Perjuangan, Simpang RS Bella Bank Jabar, simpang Jati Asih, Persimpangan Cibubur, Simpang Pasar Rebo Jati Asih, simpang Pondok Gede, simpang Sumber Artha, simpang Harapan indah.. Salah satu sebab dari kemacetan yang terdapat di 15 (lima belas) titik tersebut ialah karena jumlah kendaraan yang akan melewati jalan-jalan persimpangan itu pada waktu-waku tertentu lebih besar daripada daya penampung dari jalan-jalan yang bersangkutan. 
Berdasarkan hasil perhitungan yang diperoleh dalam menentukan volume kendaraan dan karakteristik tingkat pelayanan ruas jalan  dari kelima lokasi kemacetan yang sangat padat adalah  di simpang Kranji dengan volume kendaraan yang paling tinggi sebesar 1798 dengan kapasitas 1599,98  dengan pelayanan ruas jalan V/C= 1,071 terjdi pada sore hari pukul 17.30-18.00 dengan karakteristik  kecepatan sangat rendah ( merayap), antrian kendaraan panjang.
 Saran dari penulis dalam meng4tasi kemacetan Kota Bekasi maka perlu dibuat yaitu: Perlunya pengurangan jumlah kendaraan pribadi dengan mengalihkan pada angkutan umum. Meningkatkan kedisiplinan bagi pengguna jalan baik angkutan umum maupun mobil pribadi. Perlu adanya pelebaran jalan. Meletakan peta titik kemacetan pada tempat yang bisa dilihat oleh banyak orang sepanjang jalan baik di halte-halte maupun di terminal.


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala atas anugerah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul Pemetaan Titik Kemacetan Arus Lalu Lintas Jalan Di Kota Bekasi Dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografi”.
Skripsi ini disusun untuk memenuhi sebagian syarat memperoleh pengajuan skripsi untuk menyelesaikan Program Sarjana (S1) pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam “45” Bekasi. Penulis menyadari selama penulisan skripsi ini telah mendapatkan bantuan bimbingan dan arahan dari berbagai pihak. Dalam kesempatan ini penulis menghaturkan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada yang terhormat:
1.      Bapak Zulkarnaen, S.Pd., M.Pd. selaku Dekan FKIP UNISMA Bekasi yang telah menetapkan pembimbing penulisan skripsi.
2.      Bapak Sony Nugratama, S.Pd., M.Si. selaku Ketua Program Studi Pendidikan Geografi  FKIP UNISMA Bekasi dan sekaligus dosen pembimbing ke-2 yang  penuh kesabaran memberikan arahan, bimbingan, motivasi, dan telah memberikan segala kemudahan, nasehat, saran yang tulus, pengarahan, serta meluangkan waktunya untuk membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.
3.      Bapak Amin, S.Pd., M.Si. selaku dosen pembimbing ke-1 yang telah memberikan arahan dan memberikan segala kemudahan, nasehat, saran yang tulus, serta meluangkan waktunya untuk membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.
4.      Seluruh Bapak/Ibu Dinas perhubungan Kota Bekasi yang telah banyak membantu dan memberikan kemudahan selama penulis melakukan penelitian untuk pengambilan data yang diperlukan penelitian ini.
5.      Kedua Orang tua yang penuh kesabaran dan memotivasi serta telah memberikan bantuan moril maupun material yang sangat berharga dalam menyelesaikan studi.
6.      Teman-teman seperjuangan Program Studi Pendidikan Geografi lingkungan FKIP UNISMA Bekasi yang telah memberikan informasi yang berkaitan dengan penulisan skripsi ini.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna. Semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi semua pihak yang berkepentingan.


Bekasi,  September 2012


                                                                                    Penulis












Tidak ada komentar:

Posting Komentar